Prabowo Subianto Ajak PSI untuk Bergabung Bersama dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya

- Pewarta

Kamis, 3 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan mengunjungi Partai Solidaritas Indonesia (PSI). (Dok. Tim Media Prabowo)

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan mengunjungi Partai Solidaritas Indonesia (PSI). (Dok. Tim Media Prabowo)

PERSDA.COM – Calon presiden (capres) sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengajak Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk bergabung bersama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) untuk Pemilu Serentak 2024.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

“Oh, iya. Kami tentunya ingin mengajak semua kekuatan merah putih, semua kekuatan Indonesia untuk bekerja sama,” kata Prabowo saat konferensi pers usai menyambangi Kantor DPP PSI di Jalan Wahid Hasyim, Jakarta, Rabu, 2 Agustus 2023.

Prabowo Subianto mengaku gembira diundang PSI untuk bersilaturahim ke partai politik yang identik dengan warna merah dan putih itu.

Prabowo Subianto tidak mempermasalahkan besar atau tidaknya sebuah parpol yang ingin mengundang dirinya untuk beraudiensi.

Baca artikel lainnya di sini: Prabowo Subianto Ungkap Ada Kesamaan Ideologi Partai Gerindra dan Partai Solidaritas Indonesia

“Saya juga sangat gembira diundang dan bagi saya bukan soal besar kecil, tapi idealisme,” tambah Prabowo Subianto.

Lebih lanjut, Prabowo Subianto menilai PSI terdiri atas kaum muda yang idealis, bercita-cita tinggi, serta memiliki komitmen untuk mewujudkan dan menjaga persatuan bangsa.

“Jadi, saya merasa sangat senang diundang dan saya datang, dan terima kasih dikasih kesempatan,” kata Prabowo Subianto.

Dalam pertemuan tertutup selama satu jam itu, Prabowo Subianto mengatakan dia menyampaikan pandangannya.

Prabowo Subianto pun merasa banyak kecocokan antara Partai Gerindra dan PSI.

“Yang saya lihat, banyak kecocokan, banyak kecocokan, dan mereka (PSI) janji akan balas kunjungan ke tempat saya,” kata Prabowo Subianto.

Prabowo Subianto pun menambahkan bahwa dia merasa optimistis menghadapi masa depan dan berkomitmen melanjutkan perjuangan pemerintahan.

Tidak lupa, Prabowo Subianto juga mengingatkan semua pihak untuk menjaga suasana sejuk selama tahun politik.

“Indonesia sudah berada di jalan yang benar dan kami akan teruskan.”

Peluang bagi aktivis pers pelajar, pers mahasiswa, dan muda/mudi untuk dilatih menulis berita secara online, dan praktek liputan langsung menjadi jurnalis muda di media ini. Kirim CV dan karya tulis, ke WA Center: 087815557788.

“Dengan kebersamaan, dengan kesejukan, kerukunan, kami akan capai yang kita cita-citakan itu,” ujar Prabowo Subianto.***

Berita Terkait

Soal Kapan dan Siapa Sosok Menteri Kabinet Merah Putih yang Berpeluang Dicopot Prabowo, Ini Penjelasan Gerindra
Ulang Tahun, Megawati Beri Potongan Tumpeng ke Guntur, Boediono, Mahfud MD, dan Ganjar Pranowo
Budi Arie Setiadi Tanggapi Kabar Sri Sultan Menjadi Mediator Pertemuan Megawati dengan Jokowi
Ketua KPK Buka Suara Soal Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Belum Ditahan Meskpun Sudah Jadi Tersangka
Megawati Soekarnoputri Sebut Gila! Soal Ada Pihak yang Diam-diam Incar Posisi Ketua Umum PDI Perjuangan
PDIP Sudah Legawa dengan yang Dilakukan Jokowi, Panda Nababan Tanggapi Ucapan Selamat Ulang Tahun
Calon Ketua Umum PBB Periode 2025 – 2030, Tokoh Muda Gugum Ridho Putra Deklarasi Mencalonkan Diri
Rumah Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Bekasi, Jawa Barat Digeledah Penyidik, Begini Penjeĺassn KPK

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 08:46 WIB

Soal Kapan dan Siapa Sosok Menteri Kabinet Merah Putih yang Berpeluang Dicopot Prabowo, Ini Penjelasan Gerindra

Sabtu, 25 Januari 2025 - 10:04 WIB

Ulang Tahun, Megawati Beri Potongan Tumpeng ke Guntur, Boediono, Mahfud MD, dan Ganjar Pranowo

Sabtu, 18 Januari 2025 - 15:37 WIB

Budi Arie Setiadi Tanggapi Kabar Sri Sultan Menjadi Mediator Pertemuan Megawati dengan Jokowi

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:16 WIB

Ketua KPK Buka Suara Soal Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Belum Ditahan Meskpun Sudah Jadi Tersangka

Senin, 13 Januari 2025 - 14:31 WIB

Megawati Soekarnoputri Sebut Gila! Soal Ada Pihak yang Diam-diam Incar Posisi Ketua Umum PDI Perjuangan

Berita Terbaru